Home » , , , , » Cara Menjaga Keamanan Akun Facebook dari Ancaman Apapun

Cara Menjaga Keamanan Akun Facebook dari Ancaman Apapun

Pencurian data pengguna facebook oleh cambridge analytica sudah terjadi, dan kamu percaya akun facebookmu akan aman dengan mengetik "BFF"?

Duh, jangan. Hanya mengetik BFF hanya akan membuatmu menjadi satu dengan ketidaktahuan. Itu tak ada pengaruhnya pada keamanan akun facebookmu! BOKIS.


Baiklah untuk itu saya akan paparkan sedikit cara meningkatkan keamanan akun facebook anda. Berikut ini caranya.

1. Verifikasi email dan nomor hp (WAJIB)
Email dan nomor hp bisa jadi "nyawa kedua" apabila akun facebookmu dibajak orang lain. Dengan email dan nomor hp yang valid kita bisa dengan mudah mengatur ulang akun apabila terjadi pembajakan.

Akun yang terintegrasi dengan email dan nomor telepon memiliki keamanan yang tinggi, bahkan tidak bisa ditembus hingga saat ini (kecuali email mati atau nomor yang sudah tidak aktif).

Cara memverifikasi email dan nomor hp cukup mudah. Saat ada notifikasi permintaan verifikasi masukan email atau nomor hp. Pesan yang berisi kode atau tautan verifikasi akan dikirim. Tinggal diklik dan proses verifikasi selesai.

2. Pilih 5 teman terpercaya
Pebgalaman saya membajak facebook orang karena poin pertama yang tidak terpenuhi. Jika poin pertama tidak terpenuhi, facebook akan mengidentifikasi user yang masuk dengan mengenali foto teman atau memberi opsi bantuan teman.

Pilihlah keluarga dekat sebagai teman terpercaya. Karena selain sudah pasti bisa dipercaya, mereka juga mudah untuk dihubungi jika suatu saat ada masalah dengan akun facebook kamu.

3. Pilih pilih teman
Jika ingin punya banyak teman kamu tetap harus pilih pilih, apalagi di sosial media yang notabenya dunia maya. Lihatlah profil setiap orang yang menambahmu sebagai teman. Tanggal gabung, dimana dia tinggal, pendidikannya, harus jelas (kecuali kamu tahu itu temanmu).

Saat ini banyak beredar akun palsu yang bertujuan mengganggu user facebook yang tidak tahu. Salah salah akunmu bisa jadi korban pembajakan atau penipuan.

4. Login di gadget pribadi
Kecuali terpaksa, janganlah login akunmu dengan perangkat yang digunakan orang umum, warnet misalnya. Keylogger jadi salahsatu ancaman yang biasa ada (pengalaman saya pribadi). Kamu juga pasti sudah punya gadget sendiri kan, baik itu laptop ataupun smartphone.

5. Jangan asal mengunjungi suatu link situs
Jika kamu pernah melihat tautan berisi link por*o itu salah satu hal yang saya maksud. Saat mengunjungi situs tersebut maka kamu telah membuka kesempatan bagi pemilik situs por*o untuk menyebarkan link tersebut lewat akunmu. Imagemu bisa jadi jelek tanpa tahu kenapa karena memang tidak ada notifikasinya.

6. Kurangi foto yang terlalu jelas
Bukan berarti blur atau mosaic ya. Kurang jelas maksud saya adalah foto yang tidak memaparkan wajah anda secara frontal. Foto jarak jauh atau bersama 10 orang teman adalah foto yang baik. Apalagi sekarang facebook sudah merilis fitur pengenalan wajah. Jangan sampai wajah anda diklaim orang lain.

7. Ganti password secara berkala
Jujur saja poin ketuju tidak saya lakukan. Ini hanya sebagai antisipasi apabila anda menggunakan password yang mungkin sama dengan pemikiran oranglain.

Ok saya kira itu 7 cara mengamankan akun facebook versi saya. Password facebook saya "cogorally1?" coba silahkan dibajak, saya tidak takut :) kenapa? Karena poin 1 sampai 7 sudah saya lakukan sebelum menulis artikel ini. Baik, semoga bermanfaat.


0 komentar:

Posting Komentar